BANGKALAN | MMCJATIM – Aktivis Forum Komunikasi Pemuda Bangkalan (FKPB), Rabu (30/03/22) Mendatangi kantor dinas peternakan Kabupaten Bangkalan, Madura, Jawa Timur.
Kedatangannya untuk mempertanyakan kinerja Kepala Dinas Peternakan, yang dinilai tidak ada perhatian kepada para peternak di Kabupaten Bangkalan.
Taufik selaku ketua umum FKPB menyampaikan, maksud kedatangannya mempertanyakan kinerja Kepala dinas peternakan. Menurutnya, mayoritas penghasilan masyarakat Bangkalan bertani serta berternak. Namun sampai saat ini ia menilai dinas peternakan tak maksimal dalam bekerja, untuk mensejahterakan para peternak.
“Adanya dinas peternakan seharunya menjadi angin segar bagi para peternak di Kabupaten Bangkalan, mereka berharap ada bentuk perhatian lebih dari dinas peternakan Bangkalan, temuan kami di lapangan masih banyak para peternak yang belum mendapat pengarahan atau bentuk sosialisasi apalagi pelatihan yang bisa menunjang serta meningkatkan perekonomian para peternak,”ujar Taufik.
Taufik berharap, adanya dinas peternakan benar benar dapat membantu para peternak di Kabupaten Bangkalan yang mayoritas masyarakat nya bertani dan beternak. Ia mengingatkan dinas peternakan agar bekerja dan tidak “tidur”, Sehingga masyarakat makmur. Harapnya.
Menanggapi hal itu, Ahmad Hafid, Selaku Kepala Dinas Peternakan menyatakan, ia menyampaiakan ucapan terima kasih kepada teman – teman FKPB yang telah peduli terhadap kemajuan Bangkalan. yang mana ikut memikirkan kesejahteraan para peternak di Kabupaten Bangkalan.
“Selaku kepala dinas peternakan, saya ucapkan terima kasih atas kedatangan teman- teman FKPB , jangan sampai adanya dinas peternakan sama halnya juga tidak ada. makanya kami menata supaya peternak itu maju dan juga mandiri,” tuturnya Saaa menemui FKPB.
(Mansur)